Perbaikan Gedung Sekolah

Tahun ini sekolah kita tercinta, SMP Negeri 3 Bagor mendapatkan bantuan perbaikan Gedung Sekolah. Kondisi gedung yang cukup memprihatinkan dan membahayakan bagi keselamatan siswa untuk tempat kegiatan belajar di sekolah memang sudah selayaknya untuk segera diperbaiki. Karena itu kita sangat bersyukur mendapatkan bantuan ini.
Adapun gedung yang mendapatkan alokasi untuk perbaikan adalah ruang kelas VII A, B, dan C. Karena ada perbaikan inilah maka ruang belajar bagi ketiga kelas tersebut dipindah ke Ruang Laboratorium IPA, Ruang Ketrampilan dan Ruang Komputer. Mengingat ruang darurat yang digunakan kelas sementara ini, di dalamnya terdapat peralatan-peralatan seperti peralatan Lab. IPA dan  juga beberapa mesin jahit, maka diharapkan para siswa kelas VII yang menempati ruang tersebut turut menjaga dan merawat peralatan-peralatan tersebut. Dan mohon tidak menggunakannya untuk sarana bermain-main.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Bimbingan Konseling

Foto saya
Nganjuk, Jawa Timur, Indonesia
VISI : Terwujudnya perkembangan diri dan kemandirian secara optimal dengan hakekat kemanusiaannya sebagai hamba Allah SWT, sebagai makhluk individu, dan makhluk sosial dalam berhubungan dengan manusia dan alam semesta. Misi : Menunjang perkembangan diri dan kemandirian siswa untuk dapat menjalani kehidupannya sehari-hari sebagai siswa secara efektif, kreatif, dan dinamis serta memiliki kecakapan hidup untuk masa depan karis dalam : 1.Pemahaman perkembangan diri dan lingkungan 2.Beriman dan bertaqwa terhadap Allah SWT 3.Pengarahan diri ke arah dimensi spiritual 4.Pengambilan keputusan berdasarkan IQ, EQ, dan SQ 5.Pengaktualisasian diri secara optimal
Anang Dwijo Suryanto. Diberdayakan oleh Blogger.